Babinsa Koramil 02 Tambaksari Yakinkan Sholat Idul Adha Aman

    Babinsa Koramil 02 Tambaksari Yakinkan Sholat Idul Adha Aman

    SURABAYA - Pada hari Senin, 17 Juni 2024, Babinsa Kelurahan Pacarkeling Koramil 0831/02 Tambaksari, Koptu Khalil, bersama Satpol-PP Kelurahan Pacarkeling melaksanakan kegiatan monitoring pelaksanaan Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M. Imam dan Khotib KH. Taufik Walhidayah, Lc dari Bangkalan.

    Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Pacarkeling, Jalan Candipuro RT 02 RW 10, Kelurahan Pacarkeling, Kecamatan Tambaksari ini dihadiri oleh ratusan jamaah yang memadati lapangan untuk melaksanakan Sholat Idul Adha. Suasana khidmat terpancar dari wajah para jamaah yang mengikuti sholat bersama ini.

    Dalam sambutannya, KH. Taufik Walhidayah mengajak seluruh jamaah untuk meningkatkan ketaqwaan dan semangat berbagi di hari yang penuh berkah ini. "Semoga Allah menerima ibadah kita semua dan memberikan berkah yang melimpah pada keluarga dan masyarakat kita, " ujar beliau dengan penuh keikhlasan.

    Koptu Khalil juga menyampaikan apresiasi atas tertibnya pelaksanaan sholat Idul Adha di Lapangan Pacarkeling. "Kami berharap kegiatan ini tidak hanya sebagai ritual ibadah semata, tetapi juga sebagai momen untuk mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan antarwarga, " ungkapnya.

    Kegiatan berjalan lancar dan tertib berkat kerjasama semua pihak terkait serta partisipasi aktif dari masyarakat Kelurahan Pacarkeling. Semoga kegiatan ini dapat memberikan makna dan keberkahan bagi seluruh jamaah yang hadir.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kel Barata Jaya Bersama Instansi...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 084/Bj Menyerahkan Hewan Qurban Kepada...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Musik Ramuan DJ Amel Zoya Bisa Buat Orang Joget dan Happy
    Konsolidasi Perhutani dan LMDH untuk Kemitraan Produktif
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Pendam Brawijaya Gelar Karya Bakti di Kecamatan Sawahan

    Tags