Danramil 06 Kenjeran Hadiri Lomba Perahu Se-Surabaya

    Danramil 06 Kenjeran Hadiri Lomba Perahu Se-Surabaya

    SURABAYA - Semarak Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 di Surabaya terasa hingga ke pesisir Kenjeran. Pada Selasa, 20 Agustus 2024, Paguyupan Udang Rebon menyelenggarakan Lomba Perahu Se-Surabaya dalam rangka memperebutkan Piala Walikota Surabaya di Jl. Sukolilo 11/32, Kelurahan Sukolilo Baru, Kecamatan Bulak. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Danramil 06 Kenjeran Mayor Cba Eko Wahyudi S.E.

     

    Lomba perahu ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT RI ke-79. Acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar nelayan, sekaligus mempromosikan potensi wisata bahari di wilayah Kenjeran.

     

    Hadir dalam pembukaan lomba, Bapak Erik Cahyadi yang diwakili oleh Bapak Ervan, Staf Ahli Walikota Surabaya, Camat Bulak, Danramil Kenjeran 0831/06, Lurah Sukolilo Baru, Babinsa Sukolilo Baru, Bimaspol Sukolilo Baru, Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kota Surabaya, Paguyupan Nelayan Udang Rebon, dan para peserta lomba dari berbagai paguyupan nelayan di Surabaya.

     

    "Lomba perahu ini diharapkan dapat menjadi ajang silaturahmi dan meningkatkan semangat nasionalisme para nelayan di Surabaya, " ujar Danramil 06 Kenjeran Mayor Cba Eko Wahyudi S.E. 

     

    Suasana di lokasi lomba sangat meriah. Para nelayan dengan semangat berlomba menunjukkan kemampuan mereka dalam mengendalikan perahu. Lomba ini juga menjadi hiburan bagi warga sekitar yang ingin menyaksikan keahlian para nelayan dalam mengarungi lautan.

     

    Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesejahteraan para nelayan di Surabaya, sekaligus mempromosikan potensi wisata bahari di wilayah Kenjeran.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Promosi dan Mutasi Pejabat, Perhutani KPH...

    Artikel Berikutnya

    Orientasi BKB Kit dan Pengguna KKA di Jatim,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Dukung Penanggulangan Stunting, Babinsa Bersama Tiga Pilar Salurkan Bantuan Sembako
    Danramil Sukolilo Tekankan Netralitas dan Kewaspadaan Babinsa Jelang Pilkada
    Tingkatkan Kebutuhan Gizi Balita Stunting, Babinsa dan Instansi Terkait Salurkan Bansos Sembako
    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Simokerto Hadiri Rakor Persiapan Pilkada di Kelurahan Sidodadi
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Tags